

Sekarang kita tiba dibagian yang menarik – hidup baru yang Yesus mau berikan kepada kita! Kita sudah melihat pelajaran ke 8 – “Apa yang salah?”, dimana dosa sudah merubah pikiran manusia dari yang penuh kasih dan tidak mementingkan diri seperti karakter Tuhan, dan menjadi fokus dengan diri sendiri seperti Setan dan malaikatnya. Kita melihat bahwa konsekuensi dari dosa adalah kematian, tetapi Yesus menjadi manusia untuk “menggendong” kita keluar dari bahaya ini. Dia melakukannya dengan membuat sebuah hubungan persatuan, seperti pokok anggur dan ranting-rantingnya. (Lihat pelajaran ke 10 – “Apa itu Keselamatan?”)
Bagaimana hubungan persatuan dengan Yesus menolong kita? Dalam pelajaran ke 11 – “Apa Misi Yesus di Dunia?”, kita melihat dimana Yesus hidup kehidupan yang tak berdosa, dan melalui kematianNya Ia mengambil hukuman kita dari dosa. Dalam pelajaran ke 14 – “Apa itu Kebangkitan? Bagian 1, kita melihat dimana Yesus hidup kembali dengan keadaan Tuhan dan juga manusia. Sekarang Ia hidup selama-lamanya sebagai Tuhan sepenuhnya dan juga manusia sepenuhnya. Dalam mencangkokkan ranting kepada pokok artinya ranting tersebut mendapat hidup dari pokoknya, apa maksudnya “dicangkokkan kepada Yesus”? Kita mendapat/menjadi bagian dari kebangkitan kehidupan yang kekal!
Sebab jikalau kita, ketika masih seteru, diperdamaikan dengan Allah oleh kematian Anak-Nya, lebih-lebih kita, yang sekarang telah diperdamaikan, pasti akan diselamatkan oleh hidup-Nya! Roma 5:10
Komentar: Bagaimana kita mendapat bagian dan diselamatkan melalui kebangkitanNya? Coba lihat yang satu ini:
Atau tidak tahukah kamu, bahwa kita semua yang telah dibaptis dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya? Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan dalam kematian, supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru. Roma 6:3, 4
Tetapi Allah yang kaya dengan rahmat, oleh karena kasih-Nya yang besar, yang dilimpahkan-Nya kepada kita, telah menghidupkan kita bersama-sama dengan Kristus, sekalipun kita telah mati oleh kesalahan-kesalahan kita–oleh kasih karunia kamu diselamatkan– dan di dalam Kristus Yesus Ia telah membangkitkan kita juga dan memberikan tempat bersama-sama dengan Dia di sorga… Efesus 2:4-6
Komentar: Baptisan selam adalah simbol dari kematian, penguburan, dan kebangkitan. Itu adalah simbol luar atau yang terlihat ketika kita memilih untuk mengikut Yesus. Ketika kita memilih untuk menerima Yesus sebagai pemimpin kita, kematianNya dihitung sebagai kematian kita, kebangkitanNya dihitung sebagai kebangkitan kita, dan kehidupanNya setelah kebangkitan menjadi hidup kita yang baru. Dari kasih yang murni, dimana kita tidak layak untuk mendapatkannya, Tuhan menerima kehidupan Yesus yang tak berdosa dan kematianNya bagi dosa sebagai milik kita, pengampunan dosa kita, dan memberi kita kehidupan Yesus yang kekal itu. Ini bisa menjadi milikmu dan saya jika kita minta akan hal itu. Bukankah ini kabar baik? Tapi ada lagi yang lebih. Lihat bagian ke 2 dari pembelajaran ini.
Pandangan: Ini seperti proses “menggendong” yang telah kita bahas. Bersatu dengan Yesus dengan iman melalui Roh Kudus, kita mendapat manfaatnya seperti kita melakukannya sendiri.
Rencana menyelamatkan kita dari dosa dan kehancuran itu memuaskan keadilan dan menunjukkan belas kasihan. Bukankah ini penyelamatan yang luarbiasa?